Langsung ke konten utama

Review : Sully (2016)

Everything is unprecedented until it happens for the first time. - Chelsey "Sully" Sullenberger


Tom Hanks dan Clint Eastwood bisa dibilang dua sosok yang begitu berpengaruh dalam dunia perfilman Hollywood. Tom Hanks dikenal dengan peran-perannya yang begitu baik dan berkelas. Sedangkan Clint Eastwood, lebih dikenal sebagai sutradara untuk film-film nominasi Oscar seperti, American Sniper, Invictus, Changeling dan masih banyak lagi. Kali ini, mereka dipertemukan dalam Sully.

Sully merupakan sebuah film yang diangkat dari autp bioraphy milik Kapten Chelsey "Sully" Sullenberger berjudul Highest Duty. Filmnya sendiri menceritakan tentang Kapten Chelsey Sully Sullenberg (Tom Hanks) yang berhasil mendaratkan pesawat rusak ke Sungai Hudson, dan menyelamatkan seluruh penumpang di dalamnya. Peristiwa pendaratan darurat US Airways yang dilakukan Kapten Sully ini dikenal dengan Miracle On The Hudson dan sejak peristiwa ini Kapten Sully dianggap sebagai seorang pahlawan.

Walaupun ia dikenal sebagai seorang pahlawan, Sully tetap harus menjalani serangkaian investagasi yang mempertaruhkan reputasi dan karirnya sebagai seorang pilot. Benarkah bahwa pendaratan darurat di Sungai Hudson adalah pilihan tepat yang dilakukan Sully? Penasaran?

Sully bisa dibilang salah satu film terbaik di tahun 2016, dan sepertinya hasil kolaborasi Hanks dengan Eastwood ini akan membuahkan nominasi Oscar tahun depan. Clint Eastwood sebagai seorang sutradara berhasil membuat film Sully menjadi drama yang menarik. Fyi aja nih, Sully diambil gambar menggunakan kamera IMAX. Jadi, kalau kamu mau nonton Sully, ada baiknya kamu menontonnya di theater IMAX. Oh iya, scoring dari Christian Jacob dan Tierney Sutton Band juga membuat film yang juga dibintangi Aaron Eckhart ini memiliki emosi yang lebih. Untuk akting, Tom Hanks, Aaron Eckhart, Valerie Mahaffey dan beberapa aktor senior lainnya berakting dengan baik untuk film ini. Dan, yang muda juga berakting dengan oke. So, tunggu apalagi? Segera nonton film ini di bioskop terdekat di kota mu.

Cast  : Tom Hanks, Aaron Eckhart, Valerie Mahaffey, Anna Gunn
Director : Clint Eastwood
Writer : Todd Komarnicki, Chelsey Sulleneberger, Jeffrey Zaslow
Production Companies : Film Nation Entertainment, Ratpac Entertainment, Village Roadshow Pictures, Warner Bros.

Rating :
4/5

Movie Still :











Komentar

Postingan populer dari blog ini

Review : Surat Dari Praha (2016)

" Jangankan ngikhlasin apa yang terjadi, memaafkan diri sendiri saja anda nggak bisa.. " - Larasati

Review : Hereafter (2010)

If you are afraid about being on your own, don't be. You are not. - George Lonegan . Berkomunikasi dengan kematian / orang yang telah mati merupakan sesuatu yang mungkin hanya dimiliki oleh sebagian orang yang memang memiliki talenta seperti itu. Tapi apakah mereka merasa nyaman atau merasa terganggu dengan sesuatu yang dimilikinya tersebut? Mungkin anda bisa menanyakan hal tersebut kepada George Lonegan yang mulai terganggu dengan hal tersebut. Hereafter adalah sebuah film bergenre drama fantasy yang dibintangi oleh Matt Damon , Cecile De France dan Byrce Dallas Howard . Untuk yang menyutradarai mungkin sudah begitu dikenal sekali, karena sang sutradara sudah senior dalam industri perfilman Hollywood yaitu Clint Eastwood . Dan yang menjadi executive producernya adalah James Cameron , jadi anda bisa bayangkan apa yang terjadi dalam film ini kalau dua sutradara senior bekerjasama dalam suatu proyek film. Film ini menceritakan dari 3 sisi yang berbeda. Dari sisi pertama akan mencer...

Review : Don't Be Afraid Of The Dark (2011)

Just because you keep denying it, does not mean it's not happening!- Kim . Rumah tua kadang identik dengan sesuatu yang menyeramkan, apalagi jika rumah tersebut sudah lama tidak dihuni. Banyak orang langsung beranggapan jika rumah itu sudah dihuni oleh mahluk astral yang bisa atau bahkan tidak bisa dilihat oleh mata. Tapi apa jadinya kalau memang dari sejak awal rumah itu berdiri sudah ada sosok yang menyeramkan, yang buat orang - orang begitu takut melihatnya. Di Blackwood Manor seorang pelukis bernama Lord Blackwood ( Garry Mcdonald ) membunuh penjaga rumahnya ( Edwina Ritchard ), untuk diambil sejumlah giginya. Sudah banyak gigi yang ia ambil yang mana sebenernya bukan untuk dirinya, tapi untuk diberikan kepada sosok - sosok misterius di bawah tanah yang telah menculik anaknya. Setelah diberikan, ternyata sosok misterius itu tidak menginginkannya, nyawa dari Mr. Blackwoodpun yang mereka inginkan. Dimasa sekarang, hadir seorang anak perempuan bernama Sally Hurst ( Bailee Mad...