Back off, Susan Boyle! – TED. Setiap orang di dunia ini pasti membutuhkan sahabat. Sahabat bisa menemani kita disaat kita senang atau sedih. Tanpa sahabat, kita akan merasakan hampa dan tidak tahu siapa yang bisa diajak berbicara.Hal itu pula yang dirasakan oleh John Bennett (Mark Wahlberg). John Bennett selalu merasakan kesepian di masa kecilnya, sampai pada saat natal tiba orangtuanya memberikan sebuah hadiah. Sebuah Teddy Bear diberikan oleh kedua orangtuanya untuk John. John begitu merasa senang. Karena merasa sepi, ia berharap bahwa Teddy Bear pemberian itu bisa berbicara dan menjadi teman untuk dirinya. Voila, yang diharapkan John terjadi, Teddy Bear berubah dan bisa berbicara sekarang. Tidak menjadi teman, TED (Seth MacFarlane) berubah menjadi sosok tenar dan populer. Sampai John menginjak umur ke 35 pun, mereka pun selalu bersama. John kini tidak hanya dengan TED berdua, kini John telah bertem dengan seorang wanita bernama Lori (Mila Kunis). Lori dan John kini dalam hubungan berpacaran, mereka tinggal dalam satu apartemen yang sama dan TED-pun tinggal bersama mereka.
Applause
untuk Seth MacFarlane. Kejeniusannya bisa menghadirkan karakter TED yang bukan
hanya menghibur tapi juga gila. Seth sebelumnya lebih dikenal dengan
keterlibatannya di serial Family Guy. Seth untuk TED sendiri, tidak hanya
berperan sebagai sutradara dan pengisi suara untuk karakter TED. Ia juga
sebagai penulis naskah untuk film yang pernah menyabet 4 nominasi dalam 2012
Teen Choice Awards. Film TED ini tidak hanya dibintangi oleh Seth sebagai tokoh
sentral, hadir pula Mark Wahlberg dan si cantik sekaligus sexy; Mila Kunis. Penyanyi sekaligus aktris yaitu Norah Jones,
hadir di film ini hadir sebagai cameo dan memerankan dirinya sendiri.
Menonton TED, menurut saya seperti
sedang menonton sitcom seperti New Girl atau How I Met Your Mother, dll. Tapi
di TED ini hadir becandaan / jokes yang jauh lebih terkesan ‘nakal’. Saya suka
banget dengan film ini, karena begitu jarang ada karakter yang lucu bisa
seberingas atau jauh dari kesan lucu. Beruntungnya penonton di Indonesia bisa
menyaksikan film ini dibioskop. Jarang sekali film – film yang memiliki unsur
sex atau drugs seperti TED bisa masuk ke bioskop. LSF (Lembaga Sensor Film)
sepertinya sudah bisa memberi kepercayaan kepada penonton di Indonesia, apalagi
film ini diberi Red Band secara khusus oleh LSF. Tapi balik lagi ke orang tua
agar dapat mengawasi tontonan buah hatinya, sampai film ini disetiap bioskop
diberi label ‘’khusus dewasa’’.
Film pun tidak bisa lepas dari soundtrack. Soundtrack dari film TED,
diisi oleh musisi yang sudah memiliki nama dalam industri musik. TED sendiri
memiliki soundtrack yang sangat ciamik dan sangat eargasm. Sebut saja seperti
Norah Jones, Walter Murphy, Rita
Coolidge dan Queen. Mark Wahlberg juga hadir dalam soundtrack TED, ia
menyanyikan Thunder Buddies.
Mark Wahlberg sukses memerankan karakter John Bennett dengan baik. Namun
Mark di film ini kelihatan lebih tua, sayapun yang menyaksikan film ini dalam
format Digital dapat melihat kerutan yang ada disekitar wajahnya. So sad,
kenapa harus dirinya yang terpilih. Kesannya Mila Kunis yang berperan sebagai
Lori sedang berpacaran dengan om – om. Mila Kunis pun bisa memerankan karakter
Lori dengan apik. Karakter Lori sebenarnya tidak jauh berbeda dengan karakter
yang ia mainkan di Friends With Benefits bersama Justin Timberlake. Karakter
Lori adalah karakter yang manis, lucu dan penyanyang.
Walaupun TED terlihat beringas, namun sisi kelucuan dari boneka Teddy
Bear ini tetap ada. Saya sempat kepikiran setelah menyaksikan film ini, untuk
dapat memilikinya satu dirumah #eh.
Cast : Mark Wahlberg, Mila Kunis, Seth MacFarlane
Director : Seth MacFarlane
Writers : Seth MacFarlane (Story
& Screenplay) | Alec Sulkin
(Screenplay) | Wellesley Wild (Screenplay)
Production Companies : Universal Pictures |Media Rights Capital |Fuzzy
Door Production
Rating :
3.5/5
Movie Still :
Komentar
Posting Komentar