Langsung ke konten utama

Quick Review : Trainspotting, Vicky Cristina Barcelona, In Good Company











Trainspotting


Suka sekali sama film ini. Film yang disutradarai oleh Danny Boyle di pertama kariernya ini, memberikan banyak sekali info tentang bagaimana kehidupan seorang drug user. Untuk akting dari semua jajaran cast di film ini saya bilang pas, chemistry diantara mereka dapet banget. Dan untuk Ewan McGregor disini begitu gokil dan terlihat begitu mendalami perannya sebagai seorang junkie. 3.5/5

Cast : Ewan McGregor, Ewen Bremner, Jonny Lee Miller. Director : Danny Boyle












Vicky Cristina Barcelona


Sebenernya nonton film ini, karena banyak rekomendasi film ini bagus. Tapi menurut saya secara keseluruhan film ini biasa, entah kenapa You Will Meet A Tall Dark Stranger lebih baik dari film Woody Allen yang ini. Secara jajaran cast memang ternama semua. Namun untuk ke-klopan berpasangan, lebih terlihat klop pasangan Javier Bardem dengan Scarlett Johansson dibandingkan dengan Bardem dan Penelope Cruz. 3/5

Cast : Javier Bardem, Penelope Cruz, Scarlett Johanssson. Director : Woody Allen











In Good Company


Akhirnya menonton film ini juga setelah lama berada di watching list saya. Setelah selesai menonton saya menilai bahwa film ini adalah sebuah film drama - comedy yang dari segi cerita sebenernya bagus, akting ok tapi sayang penyelesaian masalah di film ini begitu terasa berlangsung cepat. Kalau pengen liat Scarlett, Topher Grace dan Dennis Quid beradu akting , tontonlah film ini. 3/5

Cast : Scarlett Johansson, Topher Grace, Dennis Quaid. Director : Paul Weitz

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Review : Surat Dari Praha (2016)

" Jangankan ngikhlasin apa yang terjadi, memaafkan diri sendiri saja anda nggak bisa.. " - Larasati

Review : Hereafter (2010)

If you are afraid about being on your own, don't be. You are not. - George Lonegan . Berkomunikasi dengan kematian / orang yang telah mati merupakan sesuatu yang mungkin hanya dimiliki oleh sebagian orang yang memang memiliki talenta seperti itu. Tapi apakah mereka merasa nyaman atau merasa terganggu dengan sesuatu yang dimilikinya tersebut? Mungkin anda bisa menanyakan hal tersebut kepada George Lonegan yang mulai terganggu dengan hal tersebut. Hereafter adalah sebuah film bergenre drama fantasy yang dibintangi oleh Matt Damon , Cecile De France dan Byrce Dallas Howard . Untuk yang menyutradarai mungkin sudah begitu dikenal sekali, karena sang sutradara sudah senior dalam industri perfilman Hollywood yaitu Clint Eastwood . Dan yang menjadi executive producernya adalah James Cameron , jadi anda bisa bayangkan apa yang terjadi dalam film ini kalau dua sutradara senior bekerjasama dalam suatu proyek film. Film ini menceritakan dari 3 sisi yang berbeda. Dari sisi pertama akan mencer...

Review : Don't Be Afraid Of The Dark (2011)

Just because you keep denying it, does not mean it's not happening!- Kim . Rumah tua kadang identik dengan sesuatu yang menyeramkan, apalagi jika rumah tersebut sudah lama tidak dihuni. Banyak orang langsung beranggapan jika rumah itu sudah dihuni oleh mahluk astral yang bisa atau bahkan tidak bisa dilihat oleh mata. Tapi apa jadinya kalau memang dari sejak awal rumah itu berdiri sudah ada sosok yang menyeramkan, yang buat orang - orang begitu takut melihatnya. Di Blackwood Manor seorang pelukis bernama Lord Blackwood ( Garry Mcdonald ) membunuh penjaga rumahnya ( Edwina Ritchard ), untuk diambil sejumlah giginya. Sudah banyak gigi yang ia ambil yang mana sebenernya bukan untuk dirinya, tapi untuk diberikan kepada sosok - sosok misterius di bawah tanah yang telah menculik anaknya. Setelah diberikan, ternyata sosok misterius itu tidak menginginkannya, nyawa dari Mr. Blackwoodpun yang mereka inginkan. Dimasa sekarang, hadir seorang anak perempuan bernama Sally Hurst ( Bailee Mad...