Inilah film dimana America Ferrera sedang di masa kesuksesanya menjadi Betty dalam Ugly Betty (series). Selain America Ferrera film ini, juga didukung oleh bintang film kenamaan Forest Whitaker (Vantage Point, Phone Booth). Film ini menceritakan tentang seorang wanita Lucia Ramirez (Ferrera) yang telah bertunangan dengan pacarnya Marcus Boyd (Lane Gross), tapi di pertunangan ini mereka belum membecirakannya sama sekali kepada orang tua mereka masing - masing. Untuk itu Lucia dan Marcus berencana untuk mempertemukan keluarga mereka. Dan disaat pertemuan itu terjadi Keributan dan Kekacauan. Dan pada saat menentukan plan di waktu mereka menikah pun timbul persepsi yang berbeda antar keluarga, yang masing - masing memiliki adat pernikahan masing - masing. Perbedaan ini muncul karena seorang wanita berketurunan latin sedangkan Marcus adalah pria Afro America. Suatu saat diantara Lucia dan Marcus merasa bahwa pertunangan ini pun harus dihentikan , karena Lucia sudah pusing dengan ayahnya yang selalu ribut dengan Marcus dengan keluarganya. Apakah yang akan terjadi? Akankah Lucia meneruskan hubungannya dengan Marcus hingga pernikahan atau tidak? so see it..
Menurut saya film ini unik banget, karena menceritakan pertungangan / perkawinan diantara 2 adat yang memiliki tradisi yang begitu kuat. Akting Ferrera disini lebih terlihat wanita yang dewasa sekali berbeda sekali, dengan film teenagenya The Sisterhood Of Travelling Pants 1 dab 2. Film ini masih ringan, seperti film drama comedy lainnya. Oh iya, selain Ferrera dan Whitaker film ini juga didukung oleh Regina King, Lupe Ontiviros dan masih banyak lagi. Dan untuk posisi sutradara dipegang oleh Rick Famuyiwa .
Rating :
3,5/5
Movie Still :
Komentar
Posting Komentar